Royal Star, – Museum tempat dimana barang-barang dan lukisan unik di pamerkan. Biasanya banyak museum yang berada di luar negri menjadi daya Tarik orang Indonesia, jangan salah guys di Indonesia sendiri memiliki banyak museum-museum yang bagus dan sangat keren, kalo kalian nggak percaya nih starmin sudah buat 5 museum rekomendasi buat kalian yang sangat gemar sama barang antik dan lukisan keren. Dan museum-museum ini juga instagramable, jadi kalian bisa foto-foto sampai puas.
1. Museum MACAN
Museum MACAN adalah museum pertama di Indonesia yang didedikasikan untuk seni modern dan kontemporer. Bangunannya pun dirancang khusus untuk mengakomodasi fungsi museum, yaitu menampilkan karya seniman Indonesia dan dunia. Museum MACAN atau Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara dibuka pada 4 November 2017. Museum ini terletak di AKR Tower Jl. Perjuangan No.5, RT.11/RW.10, Kb. Jeruk, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta. Museum Macan dibuka setiap hari kecuali hari Senin, mulai pukul 10.00 hingga 16.00.
2. MoJa
Di MoJa (Museum Of Jakarta) kamu dapat menikmati beberapa karya unik di setiap ruangan yang berbeda. Hebatnya di tempat ini kamu dapat bermain Roller-skating dengan wahana RoJa, hal yang tak mungkin dilakukan di museum manapun. Kemudian membuat karya seni sendiri dengan cat yang disediakan di MoPAINT. Pada MoJa Museum 2.0 Feelings memiliki 17 ruangan tematik yang dijamin akan membuat kamu terkagum-kagum sekaligus ingin mengabadikannya. Tentunya ruangan-ruangan yang kece ini mengundang untuk dibadikan di ponsel kamu. Lokasi Moja Museum berada di kawasan Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pintu 8, tepatnya terletak di Jl. Gerbang Pemuda RT/RW 1/3, Jakarta Pusat. MoJa dibuka mulai hari Senin sampai dengan hari Minggu, mulai pukul 11.00 hingga 19.30.
3. Art 1: New Museum
Museum ini terletak di Jalan Rajawali Selatan Raya Nomor 3, Kota Administrasi Jakarta Pusat, Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia. Museum ini memiliki koleksi dari seniman ahli, seniman modern, hingga seniman kontemporer. Mulanya adalah galeri pribadi Mon Décor yang dimiliki oleh Martha Gunawan. Galeri yang dibangun di tahun 1983 ini memiliki lebih dari 2500 koleksi benda seni. Museum ini dibuka mulai hari Selasa sampai Minggu, mulai pukul 10.00 hingga pukul 18.00 dan 16.00 di hari Minggu.
4. CAN’S Gallery
CAN’S Gallery memiliki tujuan untuk mengambil peran aktif dalam pertumbuhan seni rupa Indonesia. Terutama mempromosikan, memediasi, dan mengembangkan karier seniman secara lebih luas. Dengan pengalamannya yang luas di bidang seni rupa, baik lokal, regional, dan internasional, CAN’S Gallery berupaya untuk memperluas repertoar seniman Indonesia agar dikenal di kancah seni dunia. Terdapat koleksi seni modern dengan instalasi unik. CAN’S Gallery sebelumnya bernama Galeri Canna sejak tahun 2000. CAN’S Gallery terletak di Jl. Tanah Abang II No.25, RT.1/RW.3, Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, dan beroperasi setiap hari Senin sampai Sabtu, mulai pukul 10.00 hingga 17.00.
5. Dia.lo.gue Artspace
Berlokasi di jalan Kemang Selatan, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Dia.lo.gue menyediakan tempat untuk pameran seni dan budaya, dan tempat asik untuk berdiskusi mengenai berbagai hal. Terdapat pula toko cinderamata, dan cafe untuk pelaku seni dan pengunjung museum ini. Dia.Lo.Gue didirikan pada Desember 2010 oleh Hermawan Tanzil. Semenjak itu, museum ini telah menjadi wadah bagi para pelaku seni dan pecinta seni untuk saling bertemu dan berkomunikasi. Museum dibuka setiap hari mulai pukul 11.00 hingga pukul 20.00.
Nah itu dia guys museum-museum yang keren dan sangat menarik yang bisa kalian kunjungi. Buat kalian yang suka dengan benda-benda seni, atau barang-barang estetik, museum-museum diatas wajib untuk kalian kunjungi. Atau dari kelima museum diatas ada yang sudah kalian kunjungi? Tuliskan jawaban kalian di kolom komentar ya!
Sumber; merahputih.com
One comment on “Museum Keren Rekomendasi Untuk Kalian Kunjungi”
binance konts
Thank you for your sharing. I am worried that I lack creative ideas. It is your article that makes me full of hope. Thank you. But, I have a question, can you help me?